Senin, 30 April 2012

TIPS-TIPS UNTUK CEWEK
(BAGIAN BADAN)


Cara alami menghilangkan daki

     Untuk melakukan cara menghilangkan daki, yang anda butuhkan adalah beras dan juga jeruk nipis. Selanjutnya goreng beras tadi menggunakan wajan tanpa minyak atau di sangrai. Setelah beras matang atau menggelembung, angkat kemudian tumbuk sampai halus.
     Jika semua itu sudah dilakukan selanjutnya adalah mengambil air dari perasan jeruk nipis kemudian mencampurkannya pada tumbukan beras lalu di aduk-aduk menggunakan tangan. Jika sudah yakin kedua bahan tadi sudah tercampur, sekarang giliran menggosok-gosokannya pada tangan selama beberapa menit seperti orang luluran. Lakukan cara seperti ini setiap hari secara rutin


Cara Mengatasi/Menghilangkan Noda Bekas Luka Kulit
  1. Untuk membuat ramuan penghilang noda bekas luka caranya adalah merendam beras biasa sebanyak setengah ons selama 15 menit, angkat lalu tumbuk bersama setengah ons kencur. Setelah hancur merata oleskan ke bekas luka kita setiap hari selama dua minggu.
  2. bekas luka seperti kecelakaan, tergores karena jatuh bahkan karena luka bakar, bekas luka tersebut bisa dihilangkan dengan mengoleskan madu lebah begitu luka tersebut terjadi. luka akan cepat mengering serta bekas lukanya dengan pemberian madu lebah secara rutin niscaya akan hilang.
  3. Caranya ambil buah pare ditumbuk dan ambil aira atau sarinya lalu campur dengan tepung beras sehingga berbentuk seperti cream. Oleskan teratur setiap malam pada bekas luka tersebut atau bagian tubuh yang hendak diputihkan. Sebelum menggunakan ramuan di atas, basuhlah kulit dengan air hangat untuk mencapai hasil yang maksimal.
  4. Untuk meghilangkan bekas luka ini, dapat digunakan perasan lemon. Teteskan ke bekas hitam luka atau bekas gigitan nyamuk. Biarkan selama 10 menit, lalu bilas air hangat. Ulangi proses 2 – 3 kali sehari agar hasil optimal. Biasanya hasil terlihat selama 2 minggu. Jangan biarkan cairan lemon di kulit lebih 15 menit karena cairan ini sangat asam, dan dapat membuat kulit iritasi atau terbakar. Namun biasanya proses ini cukup efektif dan banyak menolong, termasuk untuk bekas yang telah mendekam di kulit bertahun-tahun. Jus lemon ini dapat juga digunakan untuk menghilangkan bekas hitam-hitam dari jerawat di muka. Caranya, jus lemon dicampur dengan jus mentimun , lalu dioleskan ke bagian hitam-hitam bekas jerawat selama 10-15 menit, kemudian dibilas dengan air hangat. Lakukan rutin tiap malam, hingga bekas noda jerawat lenyap atau tersamarkan.
  5.  klu dengan salep kasih bioplacenton,mederma,  Nutrimoist produk CNI.
  6.  teh celup dioleskan saja ke kulit. Kemudian, gosok-gosoklah dan lakukan itu secara rutin hingga bekasnya menghilang.
  7. Dengan arang, bekas luka bisa menjadi tidak berbekas. Saya sudah membuktikannya. Caranya, haluskan arangnya, lalu oleskan pada luka anda.

Cara Menghilangkan Bau Badan

  1. Ambillah daun Limau Nipis yang masih seger dan muda.Tumbuklah Daun Limau Nipis dan di pilin kecil - kecil supaya mudah ditelan.Pakai lah 3 kali sendok makan dalam sehari.
  2. minumlah rebusan daun sirih 1 gelas dalam 1 harinya
  3. makan daun kewangi minimal 7 daun setip hari
  4. anda harus mngurangi makanan yang berlemak
  5. mengurangi makan pedas
  6. tempelkan irisan mentimun di tempat yang yang paling menyebabkan bau badan
  7. kurangilah minuman yang mengandung caffein (kopi)
  8. memakai diodoran yang berbentuk spray
  9. Minum segelas air putih di pagi hari pada waktu perut masih kosong 
  10. Gunakan baking soda pada ketiak dan kaki untuk mengurangi keringat 
  11. Untuk mengurangi pH kulit dan menghilangkan bau ketiak, gunakan sari cuka apel bukan deodoran. Masukkan ke dalam segelas air dan gunakan untuk membilas ketiak saat mandi. 
  12. Mandilah secara teratur, Saat musim panas, setidaknya mandi tiga kali sehari untuk menghilangkan keringat yang cenderung lebih banyak. 
  13. Hindari makanan olahan seperti minyak terhidrogenasi dan makanan olahan lainnya. Makan makanan sehat yang mengandung banyak serat seperti biji-bijian, gandum, produk kedelai dan sayuran berdaun hijau.
  14.  Gunakan sari cuka apel bukan deodoran untuk mengurangi pH kulit dan menghilangkan bau ketiak, caranya masukkan ke dalam segelas air dan gunakan untuk membilas ketiak saat mandi.
  15.  menggosokkan teh celup basah di daerah ketiak.
MENGHILANGKAN/MENCUKUR BULU KETIAK
  1. Setelah bulu ketiak dicabut, gosoklah dengan kunyit yang sebelumnya sudah dicelupkan terlebih dulu di air kapur sirih.
  2. Ambil 20 biji jintan putih, 3 kapur barus seukuran kelereng. Tumbuk semua bahan itu dengan dicampur dengan air perasan jeruk nipis. Oleskan pada ketek yang sebelumnya telah dicukur/dicabut hingga bersih.
  3. Ambil 20 merica dan 3 butir kapur barus seukuran kelereng. Tumbuklah semua bahan tersebut, lalu campur dengan minyak tanah atau minyak kelapa. Oleskan pada ketiak anda sebelum anda tidur. Dengan cara ini, bulu ketiak anda akan rontok dengan sendirinya.
  4. Mencabut dgn pingset tpi dapat menimbulkan bercak hitam
  5. Dengan pilinan benang lalu digesekkan ke ketiak,tpi hati-hati karena dapat menimbulkan lecet.

SUMBER: www.google.com dan berbagai situs blog


                        Tidak ada komentar:

                        Posting Komentar